16 Model Teras Rumah Panjang yang Inspiratif. Simak!
Bosan dengan teras kotak?, model teras rumah panjang bisa jadi pilihan!. Desainnya bisa disesuaikan dengan beragam gaya rumah. Simak idenya!

Bentuk hunian masa kini didominasi rumah minimalis yang memaksimalkan space di lahan sempit. Bagi yang memiliki luas tanah yang lebih lebar, desain rumah bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan gaya. Model teras rumah panjang merupakan salah satu gaya desain eksterior rumah, dimana area teras memiliki area leluasa untuk banyak kebutuhan.
Desain teras seperti ini sebelumnya banyak dijumpai pada rumah klasik, seperti gaya joglo. Dalam perkembangannya, model teras panjang diadaptasi pada hunian-hunian modern dengan berbagai gaya. Ada yang memperluas area teras dari ujung ke ujung, maupun teras yang memanjang dari depan hingga samping layaknya koridor yang menarik.
Konsep Desain
Model teras rumah panjang bisa dijumpai pada rumah joglo dengan desain teras memanjang di area depan rumah. Gaya hunian masa kini juga tidak jauh beda dengan bangunan klasik tersebut. Hanya saja, area teras lebih dioptimalkan dengan menambahkan furniture atau elemen dekoratif sesuai kebutuhan atau sekedar menambah daya tarik.
Pada rumah modern, teras panjang tidak selalu berada di area depan rumah saja, tetapi ada yang melebar ke samping atau model letter L. Bagian atap yang ditopang dengan tiang-tiang teras yang klasik, akan membuat hunian semakin tampil artistik. Gaya rumah panjang letter L bisa dijumpai di kawasan pedesaan atau pada hunian yang memiliki area luas.
Model Teras Rumah Panjang
1. Teras Minimalis dengan Ayunan

Banyak yang bisa menjadi ide untuk teras panjang, salah satunya adalah area santai. Jika tempat duduk terasa biasa saja, kamu bisa menggantinya dengan ayunan untuk bercengkerama. Memasang ayunan di teras akan menjadi daya tarik, sekaligus menawarkan tempat pribadi yang asyik untuk bersantai.
2. Rumah Modern dengan Teras U

Model teras rumah panjang ini sangat lapang hingga menyamping di sisi kanan dan kiri bangunan. Area luas dengan tiang-tiang penyangga menciptakan kesan klasik dan elegan. Lantai kayunya menawarkan kesan hangat dan dinamis pada hunian modern dengan tiang-tiang hitam tajamnya.
3. Model Teras Rumah Panjang Minimalis

Teras minimalis rumah ini menawarkan area bersantai atau ruang tamu semi outdoor. Area teras depan pintu masuk berada di sisi samping, sedangkan teras ada di depan dan sisinya. Dari dalam, jendela besarnya menawarkan pemandangan luar yang leluasa.
4. Model Teras Rumah Memanjang ke Samping

Model teras rumah panjang ini memberikan tampilan terbuka yang menyenangkan. Pintu belakang terhubung ke teras samping dan bagian kanopi teras diberi penerangan modern yang estetik. Cat rumah warna netral dengan pintu dan jendela kaca membuat tampilannya sangat modern dan elegan.
5. Teras Minimalis Populer

Model teras ini banyak dijumpai di Indonesia. Memiliki tiang penyokong dari besi hollow, tampilannya ringan dan praktis. Untuk menyejukkan suasana, area teras letter L ini dihias dengan tanaman hias pot maupun yang digantung untuk memperindah tampilannya.
6. Model Teras Depan Rumah Kampung

Ini adalah contoh teras minimalis rumah joglo yang sudah jarang ditemukan di perkotaan. Kamu akan melihat hunian seperti ini di desa, atau hunian komersial seperti vila. Keistimewaan rumah joglo adalah teras lapang dan atap khasnya.
7. Desain Teras Rumah Depan

Meski memanjang, teras rumah ini ukurannya tidak sama. Di samping jendela terasnya kecil untuk menaruh tanaman hias, sedangkan di depan pintu masuk, teras depan digunakan sebagai ruang tamu outdoor. Jika kamu tinggal di dataran rendah yang cenderung panas, desain ini sangat cocok diaplikaskan.
8. Teras Rumah Sederhana

Model teras rumah panjang minimalis ini sangat sederhana tapi estetik. Desainnya sangat mengundang dengan tanaman hias, kursi sofa yang nyaman dan lampu atap klasiknya yang memukau. Ini membuktikan kalau membuat desain teras yang menyenangkan tidak harus budget mahal.
9. Model Teras Rumah Panjang Letter L

Desain rumah minimalis ini memiliki teras letter L kecil yang unik dan cantik. Tanaman hias bunga dan tiang-tiang kokohnya menciptakan tampilan klasik yang menyenangkan.
10. Teras Rumah Klasik

Tiang-tiang kokoh selalu menawarkan gaya klasik yang menawan. Model teras rumah panjang ini memanfaatkan area secara maksimal dengan menempatkan tiga tempat duduk di titik berbeda. Ini memberiu pilihan untuk menerima tamu maupun bersantai di depan rumah dengan suasana yang berbeda.
11. Rumah Joglo

Desain rumah joglo selau menjadi pilihan klasik yang mempesona, khususnya di Jawa. Rumah joglo selalu memiliki teras panjang yang bisa dimanfaatkan sesuai kebutuhan, Area terasnya bisa kamu desain untuk area santai, ruang tamu semi outdoor dan sebagainya.
12. Model Teras Rumah Panjang yang Luas

Rumah modern ini memiliki desain terbuka dengan teras lapang yang memanjang ke samping bangunan. Area luas yang berada di sisi bangunan bisa dmanfaatkan untuk ruang bersantai bersama keluarga.
13. Desain Rumah Modern Kontemporer

Rumah atap miring ini memiliki model teras rumah persegi panjang yang menarik. Hanya saja, atap yang terlalu tinggi memudahkan cahaya matahari masuk tanpa penghalang. Jika ingin model seperti ini, pertimbangkan membuat teras menghadap utara atau selatan.
14. Teras Rumah Panjang Terbuka

Teras rumah minimalis di samping bangunan sangat lapang dan cocok untuk bersantai bersama keluarga. Mengusung gaya terbuka dengan dinding dan pintu kaca, tampilannya sangat mempesona luar dalam. Jika ingin desain seperti ini, pastikan memiliki area untuk area privasi.
15. Teras Minimalis dan Kecil

Rumah mungil ini memiliki teras panjang yang menyenangkan. Meski kecil, terasnya didesain dengan hadirnya kursi untuk bercengkerama santai, serta dipercantik tanaman hias.
16. Model Teras Rumah Panjang Terbaru

Teras rumah modern ini memiliki dua teras di depan dan di samping. Area yang lebih luas, bisa dimanfaatkan untuk kendaraan dan berfungsi layaknya carport, sedangan area yang sedikit lebih tinggi, menjadi tempat nyaman untuk bersantai dan berbincang.
Kesimpulan
Banyak variasi mdodel teras rumah panjang yang bisa disesuaikan gaya dan ukuran rumah. Teras juga tidak harus dijadikan tempat bersantai, tetapi bisa hanya didekorasi dengan tanaman hias, ayunan dan sebagainya. Dalam pemilihan desain teras, pertimbangkan kebutuhan ruang dan selera pribadi agar tercipta teras rumah yang nyaman dan fungsional.
Tips :
- Rencakan desain teras mulai ukuran lahan, bentuk dan fungsi utama, apakah itu untuk bersantai, menerima tamu atau area untuk tanaman hias saja.
- Jika tinggal di daerah panas, pertimbangkan menggunakan kanopi yang sesuai agar tetap nyaman.
- Pilih material yang tahan lama untuk lantai. Bahan seperti kayu, batu alam dan keramik mudah dirawat dan kerap digunakan untuk lantai teras.
- Percantik model teras rumah panjang dengan tanaman hias untuk sentuhan alami.
- Berikan pencahayaan pada teras seperti memasang lampu di langit-langit atau tiang teras.
- Pilih furniture yag nyaman untuk menciptakan tepat bersantai di teras yang nyaman.
FAQ
Berapa luas teras rumah?
Rumah minimalis biasanya memiliki luas teras sekitar 10-20 meter persegi.
Berapa tinggi teras yang ideal?
Ideal tinggi teras rumah sekitar 20 cm dari tinggi halaman dan lebih rendah sekitar 5 cm dari ruang tamu.
Bagaimana membuat teras rumah sederhana tapi elegan?
Agar teras sederhana tampak elegan, pilih furniture minimalis, tambahkan tanaman hias dan beri pencahayaan lembut.